Saturday, November 24, 2018

Hasil Paris Saint Germain vs Toulouse Skor Akhir 1-0

Hasil Paris Saint Germain vs Toulouse Skor Akhir 1-0

633cash - Paris Saint-Germain sukses memetik kemenangan tipis 1-0 kala menjamu Toulouse, dalam lanjutan Ligue 1 Prancis journee 14, Minggu (25/11) dini hari WIB.

Mendapat perlawanan ketat yang secara mengejutkan dihadirkan Toulouse, PSG pastikan kemenangan melalui gol tunggal Edinson Cavani yang lahir ketika laga baru berjalan sembilan menit.

Hasil ini membuat PSG makin kukuh di puncak klasemen sementara lewat koleksi 42 poin, unggul 15 poin atas Olympique Lyon sebagai pesaing terdekat. Sementara Toulouse terjun ke posisi 15.

PSG terpaksa bermain tanpa dua penyerang andalannya, Neymar dan Kylian Mbappe. Seperti diketahui, keduanya diterpa cedera tatkala bela Timnas-nya masing-masing di jeda internasional pekan lalu.

Julian Draxler dan Angel Di Maria lantas dipercaya sebagai pengganti, untuk layani Edinson Cavani sebagai ujung tombak. Impresi pertama yang diberikan langsung memesona.

Laga baru berjalan tiga menit, tembakan voli Draxler dari jarak 21 yard secara sial menerpa mistar Toulouse. Momen itu lahir, setelah pemain Jerman tersebut lakukan kerja sama satu-dua yang cantik dengan Di Maria.

Pada menit kesembilan, PSG langsung membuka keunggulan 1-0 melalui Cavani. Menerima umpan tandukan Adrien Rabiot, bomber internasional Uruguay tersebut secara brilian lakukan juggling untuk lewat satu bek Toulouse sebelum catatkan nama di papan skor!

Tersentak oleh gol Cavani, PSG makin membabi buta lancarkan serangan. Mulai dari sundulan Thiago Silva yang ditangkis kiper Toulouse, tembakan spekulasi Marco Verratti yang tipis berlalu di atas mistar tim tamu, sampai sontekan cut-inside Di Maria yang tipis melenceng dari jala lawan.

Kemajalan bahkan terus berlangsung di babak kedua, kendati pelatih PSG, Thomas Tuchel, memasukkan tiga pemain dengan visi ofensif layaknya Dani Alves, Eric Chuopo Moting, dan Christopher Nkunku.

Pada akhirnya keunggulan 1-0 untuk PSG bertahan hingga laga berakhir dan Les Parisiens pun makin kukuh di puncak klasemen sementara.

Susunan pemain ; 

PSG; Buffon,Marquinhos,Thiago Silva,Kimpembe,Alves da Silvaat 69'minutes,Verratti,Rabiot,Diaby,Di MarĂ­a,Draxler,Cavani

Toulouse; Reynet,Moreira,Amian,Jullien,Moubandje,Sylla,Dossevi,Garcia Alonso,Sidibe,Gradel,Leya Iseka

No comments:

Post a Comment